Wednesday, July 3, 2013

Game Shingeki No Kyojin ( Attack On TItan )


Akhirnya versi game anime Attack On Titan keluar juga nih, bagi yang tidak sabar untuk memainkannya silahkan menuju TKP. Tapi tunggu dulu jika ingin lancar memainkannya lebih baik baca terus postingan berikut ini.

Game ini sebenarnya tidak perlu di download karena bisa langsung dimainkan di browser laptop atau PC Anda secara online. Anda hanya perlu mendownload Flash Player yang mereka sediakan dan anda tinggal mainkan saja game tersebut.

Nih penampakannya semua titannya sudah tewas

Untuk awalnya anda harus memilih tipe kamera yang ingin anda gunakan, ada tiga pilihan:
- Default
- WOW/Like
- FPS

Saya sendiri lebih suka menggunakan tipe FPS-nya. Saat memilih sebaiknya jangan lama-lama karena begitu anda memulai gamenya Titan terdekat akan langsung mendekat untuk menyerang anda.

Untuk pergerakan Anda tinggal menekan tombol "W" untuk maju, "S" untuk mundur, "A" untuk kiri, "D" untuk kanan. Untuk serangan, anda tinggal klik kiri, juga bisa di kombinasikan dengan KLIK KIRI + S untuk menyerang Titan yang berada di bawah anda. Ada lagi kombinasi KLIK KIRI + D untuk arah sabetan pedang dari kanan ke kiri (defaultnya arah sabetannya dari kiri ke kanan).

Nah jika anda pernah melihat alat yang digunakan di dalam anime untuk bermanuver di antara gedung-gedung tinggi, disini kita hanya perlu menekan SPASI untuk menembakkan 2 kawat, untuk menembakkan bagian kiri Anda tinggal menekan "Q" dan untuk bagian kanan Anda menekan "E" cukup mudah bukan.

Untuk bermain dengan mode fullscreen anda bisa menekan tombol BACKSPACE, dan untuk keluar tinggal tekan tombol ESC. Selain itu anda juga bisa menggunakan sistem lock target dengan menekan tombol "L". 

Gimana? tertarikan untuk memainkannya kalau anda tertarik silahkan anda menuju websitenya di http://fenglee.com/game/aog/

Yap sekian artikel hari ini saya sendiri udah pegel main ini game dari beberapa hari yang lalu tapi baru kali ini bisa ngepost tentang game ini, hahahahha

Wassalam

15 comments:

Unknown on July 22, 2013 at 11:05 PM said...

emang gak bisa di download game nya gan ..??

Unknown on July 31, 2013 at 6:22 PM said...

tidak bisa mas. gamenya berbasis web. jadi hanya bisa di mainin di browser...

natural pasta on August 2, 2013 at 11:09 PM said...

gan ane g bisa maenin game'y.gara2 d suruh install unity.padahal ane udah install unity'y.mohon pencerahan'y

Unknown on August 3, 2013 at 12:18 PM said...

kalau ane biasanya setelah instal unity langsung muncul loading gamenya. tapi klo belum muncul coba anda refresh browsernya

Unknown on August 8, 2013 at 8:20 PM said...

browser nya gimana gan? malah tambah bingung nih!

Gilang Ramdhani on August 14, 2013 at 12:46 PM said...

ini gan.. kalo yang mau game offline langsung maen di PC http://vongola-f.blogspot.com/2013/08/download-game-shingeki-no-kyojin.html

Unknown on August 18, 2013 at 1:19 PM said...

Gamenya bsa di download kok

Unknown on August 18, 2013 at 1:20 PM said...

gamenya dimana sih kak maininnya

Unknown on August 21, 2013 at 11:30 AM said...

Main gamenya di Browser (Mozilla, Google Chrome, dll)

kalo yang download silahkan menuju Blognya mas Gilang yang komen di atas ^^

Unknown on August 31, 2013 at 5:36 AM said...

http://www.mediafire.com/download/cf4ukngbl42pt4p

offline play, tested n working ;)

Unknown on September 12, 2013 at 1:56 AM said...

GK ADA ME 3D?

KENTH STUDIO on November 2, 2013 at 9:20 PM said...

mana titan eren?

Unknown on November 3, 2013 at 7:54 PM said...

KENTH STUDIO : hahaha yang buat game bukan saya, langsung aja email yang buat gamenya siapa tau di buatin

Unknown on January 13, 2014 at 8:42 PM said...

ini donlodnya aman???

Unknown on January 14, 2014 at 5:57 PM said...

Bima: klo yang di bahas di artikel ini cuma download Flash playernya (kurang tau sebutannya)

Post a Comment

Berkomentarlah yang sopan ^^

 

[Dunia-Ku]. Copyright 2013 All Rights Reserved |Template by Panduan Belajar Seo dan tutorial blog |Support Tips Trik Formasi top eleven dan Winning Eleven